5 Makanan untuk Meningkatkan Kualitas Sel Telur Wanita
Daftar Isi
- Makanan untuk meningkatkan kualitas sel telur wanita
- 1. Buah beri
- 2. Brokoli
- 3. Kacang-kacangan dan buah kering
- 4. Ikan berlemak
- 5. Produk susu
Buat wanita, menjaga kesuburansalah satunya adalah dengan memastikan diri memiliki sel telur yang sehat. Oleh karenanya, masukkan makanan untuk meningkatkan kualitas sel telurwanita ke dalam menu harian.
Sedang mengupayakan momongan atau berencana untuk membekukan sel telur (egg freezing) seperti Luna Maya? Sebaiknya pastikan sel telur dalam kondisi prima.
Nutrisi seimbang jelas diperlukan. Riset menunjukkan diet tinggi biji-bijian utuh, sayur, buah dan ikan berhubungan dengan peningkatan kesuburan, khususnya pada wanita.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
1. Buah beri
Jenis buah beri tinggi kandungan antioksidan, asam folat dan vitamin C. Semua nutrisi ini diperlukan untuk melindungi sel telur dan membuat mereka lebih kuat.
Jenis buah beri antara lain, stroberi, blueberry, blackberry, dan raspberry.
2. Brokoli
Ingin sel telur berkualitas? Jangan lupa masukkan brokoli dalam menu makan Anda. Brokoli disebut-sebut sebagai sayuran yang mampu mendukung kesuburan sebab tinggi kandungan asam folat dan zat besi.
Asam folat dan zat besi memainkan peranan penting dalam pematangan sel telur dan implantasi embrio atau proses pelekatan embrio pada dinding rahim.
3. Kacang-kacangan dan buah kering
Camilan atau makanan selingan diperlukan untuk memenuhi kebutuhan kalori dan nutrisi dalam sehari. Sebaiknya pilih camilan sehat seperti kacang-kacangan dan buah kering.
Kacang-kacangan dan buah kering termasuk makanan untuk meningkatkan kualitas sel telur sebab tinggi lemak sehat, zat besi dan serat. Oleh karenanya, jangan lupa sediakan almond, walnut, kismis atau kurma untuk camilan.
4. Ikan berlemak
![]() |
Salmon, tuna, sarden, ikan kembung merupakan sederet ikan yang baik dikonsumsi untuk kesuburan wanita. Kandungan asam lemak omega-3 dan sejumlah antioksidan lain dapat menjaga sel telur dari tekanan oksidatif.
Selain itu, nutrisi pada ikan berlemak dapat memperlambat proses penuaan ovarium.
5. Produk susu
Produk susu sangat disarankan untuk menjaga kesuburan. Susu, keju, yogurt termasuk makanan untuk meningkatkan kualitas sel telur pada wanita.
Produk susu membantu menyeimbangkan hormon sehingga mendukung proses ovulasi yang sehat. Susu juga tinggi seng (zinc) yang diperlukan untuk produksi dan pematangan sel telur.
(els/els)(责任编辑:知识)
- ·Begini Kronologis Penangkapan Hakim PN Medan Versi KPK
- ·Tak Terima Disebut sebagai Penipu, Erwin Aksa Polisikan Romahurmuziy soal Pencemaran Nama Baik
- ·Jiah! Akhirnya Denny Siregar Ngaku Pengen Anies Jadi Gubernur DKI Lagi: Pak Please Pak
- ·17 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan Atasi Kebakaran Rumah di Menteng
- ·Hukuman Pelaku Cuci Uang Berat, Kau Tak Akan Kuat!
- ·Penjual Banyak, Tak Ada Antrean Pembeli Gas Elpiji 3 Kg di Jakarta Timur
- ·Lebih Baik Dihindari Kombinasi Makanan Ini Dengan Mi Instan, Ada Nasi
- ·Kemenhub Pastikan Tak Ada Korban Jiwa Dalam Insiden Trigana Air PK YSB di Bandara Sentani
- ·Keluar Penjara, Ahok Bakal Banting Stir Jadi Artis?
- ·Dua Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Dibawa Keluarga ke Pekanbaru dan Makassar
- ·Tolak Kampanye Hitam, Timnas AMIN Andalkan Prestasi Anies
- ·Pekerja Rumah Tangga di Grogol Petamburan Dianiaya Anak Majikannya
- ·Tindak Lanjut Putusan MK Terkait UU Cipta Kerja, Menaker Yassierli: Harus Kita Hormati dan Patuhi
- ·Transjakarta Perpanjang Jam Operasional Tiga Rute Saat Konser Maroon 5 di JIS
- ·Minum Kopi bikin Otak tajam, Tapi Apa Cukup untuk Obat Pikun?
- ·Satu Kantong Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Sudah Ada Profil DNA
- ·Mendag Busan Optimis Annual Ministerial Dialogue Perkuat Hubungan Dagang Indonesia
- ·2025艺术专业留学排名院校
- ·Berapa Batas Ukuran Lingkar Perut yang Normal dan Aman?
- ·Sah! Prabowo Teken Aturan Soal Penghapusan Utang Macet UMKM, Petani, dan Nelayan